PENJELASAN: Mengapa Justin Hubner Menangis Karena Foto Noah Gesser Usai Indonesia Vs Vietnam?


 Justin Hubner terlihat menangis setelah mendapatkan gambar Noah Gesser dari suporter usai timnas Indonesia menang 1-0 atas Vietnam.


  • Justin Hubner bantu Indonesia taklukkan Vietnam
  • Pemain Cerezo Osaka itu bermain 90 menit penuh
  • Menangis usai pertandingan setelah mendapat gambar Noah Gesser

APA YANG TERJADI?

Tangis Justin Hubner pecah setelah Timnas Indonesia menang 1-0 atas Vietnam (21/3) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Namun, bukan kemenangan dan momen debutnya di SUGBK yang membuatnya mengeluarkan air mata. 


Seusai laga, Justin dan penggawa Timnas Indonesia lainnya berkeliling lapangan untuk memberikan apresiasi kepada suporter. Tepat di tribun selatan, salah satu suporter turun ke lapangan dan bertekad menemui Justin. Rupanya suporter tersebut membawa bendara dengan foto Noah Gesser.


Di saat itulah, Justin tidak bisa membendung air matanya. Bahkan menangis sesenggukan di pelukan Jay Idzes. Lantas, siapa sosok Noah Gesser? Sehingga Justin yang terkenal sebagai "preman" di lapangan sampai mengucurkan air mata.


SIAPA NOAH GESSER?

Noah Gesser merupakan sahabat Justin Hubner sejak mereka masih menimba ilmu di akademi. Bahkan, Noah yang pertama kali bermimpi membela Timnas Indonesia.


Noah yang kelahiran Belanda juga memiliki darah Indonesia dari sang ibunda. Dalam sebuah wawancara, Noah pernah mengutarakan kesiapannya membela Timnas Indonesia jika dibutuhkan.


Sejatinya bukan hanya Justin yang memiliki kedekatan dengan Noah. Ivar Jenner juga bersahabat dengan mereka. Ketiganya pernah bersumpah bakal bersama-sama mengenakan jersei dengan lambang Garuda di dada.


Sayangnya, mimpi Noah untuk menjadi bagian Timnas Indonesia tidak bisa tercapai. 30 Juli 2021 menjadi tanggal yang tidak terlupakan bagi kedua sahabatnya.


NOAH GESSER BERPULANG

Noah Gesser mengalami kecelakaan hingga merenggut nyawanya dan kakak kandungnya, Isay Gesser, tepat di tanggal tersebut. Kehilangan sosok sahabat dekat, membuat Justin sangat terpukul.


Walau begitu, dia tidak pernah melupakan sosok Noah. Bio Instagram Justin masih tertulis "Never forget you Noah/Isay" dan dia kerap beberapa kali secara random memberikan komentar di postingan mendingan Noah.


Sangat wajar jika Justin menitikkan air mata saat melihat foto Noah. Pertandingan kemarin, seharusnya menjadi momen perdana bagi mereka berlaga di SUGBK. Sayangnya, dalam duel tersebut Noah hanya bisa menyaksikan dari surga.


APA SELANJUTNYA UNTUK JUSTIN HUBNER?

Justin Hubner tengah bersiap menghadapi Vietnam pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3) malam WIB.


Skuad Garuda berada di posisi terbaik untuk menembus babak ketiga kualifikasi untuk pertama kalinya dalam sejarah. Tetapi menang di markas Vietnam adalah mission impossible.


Dalam tiga dekade terakhir, Timnas Indonesia tak pernah meraih kemenangan di markas Vietnam. Paling banter, mereka menahan imbang 2-2 tuan rumah, untuk menang agregat 4-3 di semifinal Piala AFF 2016.




About Beritabola Jakartacash

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments :

Posting Komentar